LHOKSEUMAWE - Persatuan Guru Nahldatul Ulama (PERGUNU) PC Kota Lhokseumawe, melakukan Konfercab ke - 1 di hotel Diana Kota Lhokseumawe, Kamis, 26/12/2019)
Ketua PW PERGUNU Aceh, Dr. Muslem Hamdani, MA mengatakan mengapresiasi atas terlaksananya Konfercab PC pergunu Kota Lhokseumawe dan berharap kedepan PERGUNU Kota Lhokseumawe dapat mengisi ruang-guru kosong dalam memajukan dunia pofesi guru.
"Rangkul semua guru-guru nahdiyin, jalin kerjasama dengan ormas guru lain nyan yg ada dalam wilayah Cabang Kota Lhokseumawe, kita butuh bahu-membahu dalam memajukan pendidikan di daerah kita wabil kusus menjaga aqidah aswaja dalam dunia pendidikan" ungkap Muslem Hamdani
Ketua NU Kota Lhokseumawe, Dr. M. Rizwan Haji Ali, MA mengatakan bahwa PCNU mengharapkan dengan terbentuknya Pergunu dapat memperbaiki akhlak generasi muda lewat jalur pendidikan dan meneguhkan pemahaman Ahlussunnah wal Jama'ah kepada para siswa di sekolah masing-masing.
Dalam kegiatan Konfercab itu Anna Mirwar, M.Ag terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pergunu Kota Lhokseumawe periode 2019-2024
Menurut pantauan, kegiatan Konfercab dilaksanakan selama satu hari, jumlah peserta yang hadir berjumlah 50 orang yang terdiri dari unsur guru nahdiyin, Akademisi dan teungku dayah nahdiyin.(Rls)
Anna Mizwar Pimpin PERGUNU Lhokseumawe
Kabar Satu
Jumat, 27 Desember 2019 - 19.09 WIB
KABARSATU.INFO NEWSLETTER
KOMENTAR