HMI Minta Masyarakat Harus Waspada Terhadap Isu Penculikan Anak


Kamis, 23 Maret 2017 - 08.34 WIB


PIJAY - Terkait maraknya isu terhadap penculikkan anak di kalangan masyarakat di Provinsi Aceh khususnya di Kabupaten Pidie Jaya, maka Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) meminta supaya masyarakat jangan terlalu panik dan resah tetapi tetap waspada dengan menjaga anak-anaknya.


"Kami berharap masyarakat Pidie Jaya untuk sementara waktu harus tetap waspada dan menjaga anak-anak kesayangannya masing-masing, walaupun saat ini kita belum mengetahui pasti apakah isu tersebut benar ataupun tidak,"hal tersebut di sampaikan Ketua Umum HMI Komisariat FKIP Unigha Cabang Sigli, Muliadi, melalui Bendara Umum HMI Komisariat FKIP Unigha Cabang Sigli,  Eka Wati,  Rabu (22/03/2017).


Lebih lanjut dia, menyebutkan, kepada orang tua harus ekstra meningkatkan pengawasan terhadap anak-anaknya."Karena pada dasarnya itu memang tugas orang tuanya yang harus selalu menjaga buah hati mereka, mengawasi dan meilindungi anak nya dari berbagai hal, jangan sampai seperti ibaratkan nasi sudah menjadi bubur,  tak ada gunanya lagi, maka mulai dengan sekarang tetap waspada menjaga anak, "cetus Eka Wati.


Eka, menerangkan dengan panjang lebar isu penculikan anak di media sosial (Medsos) yang beredar luas selama ini hingga menambahkan keresahan dan ketakutan masyarakat.


"kita pun berharap masyarakat di desa-desa apabila melihat hal-hal yang mencurigakan dan aneh lebih baik langsung melaporkan kepada perangkat desa, supaya bisa di tanggapin dengan di musyawarahkan, sehingga tidak terjadinya hal-hal yang tak di inginkan, " pinta Eka. [ML]
Bagikan:
KOMENTAR